Mencari Inspirasi Postingan - Pas lagi nulis ini artikel kebetulan pikiran lagi buntu mencari judul untuk artikel postingan Blog, aktifitas ngeBlog merupakan kebanyakan hobby dari para Blogger itu sendiri mereka menuangkan ide, pemikiran, kreatifitas ataupun sekedar unek-unek berbagi pengalaman dalam bentuk artikel sehingga bisa di postingkan, bermanfaat dan di baca oleh para blogger lainnya ada yang bilang juga bahwa “content is the king”.
Umumnya mereka menulis artikel untuk berbagi dan mengharapkan timbal balik dari suatu topik yang mereka angkat dengan cara merespon/memberikan komentar di bawah postingan. NgeBlog membutuhkan waktu, pemikiran dan ketelatenan dalam waktu yang continue, nah dari sinilah permasalahan yang terkadang para Blogger alami sehingga aktifitas NgeBlog menjadi terhambat, mungkin dikarenakan oleh kesibukan sehari-hari.
Mencari Inspirasi Postingan
- Komentar : Komentar merupakan timbal balik antara blogger satu dengan yang lainnya, dari sinilah biasanya timbul pertanyaan dari Sobat Bloger, dan kita bisa memanfaatkan hal tersebut sebagai sumber ide untuk postingan Blog kita.
- Forum : Merupakan tempat berkumpulnya para Blogger untuk mendiskusikan suatu permasalahan dan solusi, sharing dan lain sebagainya hal ini juga kita bisa manfaatkan untuk sumber postingan Blog kita.
- Mailing List : Dengan mengikuti mailing list dari suatu situs kita mendapatkan hal-hal baru yang dikirimkan melalui email kita juga bisa manfaatkan fasilitas ini.
- Permasalahan yang sedang dihadapi : Ini biasanya sering saya gunakan ketika menghadapi permasalahan dan setelah mendapatkan solusi kita bisa memanfaatkan untuk topik postingan blog kita.
Sementara ini dulu tips dari saya, semoga bisa menjadi cambuk semangat dan motiavasi buat saya untuk tetap bisa menulis dan menulis, dan saya harap bisa bermanfaat buat Sobat Blogger juga. Buat yang ingin menambahkan tips Mencari Inspirasi Postingan yang lain bisa komentar di bawah.
baca koran juga bisa jadi inspirasi ngeblog
ReplyDeletesetuju gan,, pas lagi hangat-hangatnya tuh... :)
ReplyDeleteSetuju mas bro. Request komentator juga jadi bahan update blog, kalau nunggu dapat inspirasi, bisa 2 atau 3 hari sekali baru update
ReplyDeletesetuju, gan. sumber terbesar adalah pengalaman hidup. kayak blog Om Onny
ReplyDelete@Kang Amphi : Iya mas bro, itu kalo ada yang request :)
ReplyDelete@Om Onny : Pas lagi cari solusi permasalahan ini yang sering tak pake Om.... hehe...
hello, blogwalking :)
ReplyDeleteMantap gan, smua postingannya banyak manfaatnya. Makasaih,,
ReplyDelete